Cara Mudah Menyetrika Baju Agar Tidak Mudah Rusak
Menyetrika merupakan rutin sehari-hari yang bisa menjadi pekerjaan yang sangat melelahkan. Perlu beberapa cara agar proses setrika menjadi lebih singkat. Apalagi kalau cara menyetrikanya yang salah, selain boros tenaga, juga akan menyebabkan pengeluaran ekstra untuk membeli baju baru di setiap bulannya.
Karena cara menyetrika akan berpengaruh pada penampilanmu, simak beberapa cara menyetrika yang simpel berikut.
1. Jangan terlalu lama mengeringkan baju
Menjemur pakaian terlalu lama dibawah terik matahari ataupun di pengering mesin cuci akan membuat baju menjadi kaku dan keras. Saat disetrika, baju akan susah untuk dibentuk sesuai keinginanmu.
2. Jangan setrika pakaian dalam keadaan lembab
Baju yang disetrika dalam keadaan lembab akan mempercepat proses pelapukan baju dan menimbulkan bau yang tidak sedap meskipun sudah diberi pewangi saat disetrika.
3. Jangan setrika secara melingkar
Pola menyetrika secara melingkar akan membuat bajumu cepat melar. Sebaiknya kamu menyetrika dengan pola memanjang agar baju tetap awet dan tak rusak.
4. Menyesuaikan suhu
Pada setrika listrik biasanya ada petunjuk tingkat suhu sesuai dengan bahan pakaian yang akan disetrika. Penyesuaian suhu dengan bahan pakaian akan berpengaruh pada tingkat keawetan baju/pakaian tersebut.
Masih sering kelupaan dengan pengaturan suhu pada setrika? Jangan khawatir, karena sekarang kamu bisa menggunakan Setrika Cosmos CIS-438 yang memiliki kontrol temperatur otomatis menyesuaikan bahan pakaian yang sedang disetrika. Selain itu, setrika ini memiliki fitur jetspray, sehingga tidak diperlukan lagi botol spray saat menyetrika. Kabel Setrika Cosmos CIS-438 di desain panjang dan tapak stainless steel yang tidak lengket untuk menyetrika pakaian lebih aman, mudah dan cepat.